3 Resep Ikan Bakar Yang Bikin Makan Anda Lahap

satu menu makanan yang banyak disajikan di rumah adalah ikan bakar. Setiap ibu rumah tangga pastinya memiliki keinginan untuk menyediakan masakan yang enak dan nikmat. Selain itu, ikan bakar merupakan salah satu masakan yang mudah untuk dibuat. Dengan tidak membutuhkan bumbu yang banyak, ikan bakar tetap saja memiliki rasa yang lezat. Untuk itu akan diulas beberapa resep ikan bakar yang bisa anda coba di rumah,

Beberapa Cara Membuat Ikan Bakar Sendiri Di Rumah

  1. Bumbu Ikan Padang Bakar

Resep untuk membuat ikan bakar yang pertama adalah dengan menggunakan bumbu padang. Untuk resep ini biasanya akan menggunakan ikan nila yang memiliki ukuran agak besar. Kemudian anda pun bisa menggunakan beberapa bumbu rempah-rempah seperti jahe, lengkuas, serai, kunyit dan kemiri yang telah dihaluskan. Lalu anda pun dapat melumuri ikan dengan separuh bumbu tersebut.

Setelah itu anda bisa memasukkan ikan ke dalam tumisan bumbu dan santan yng kemudian ditambahkan dengan gula dan garam. Anda bisa menumis hingga bumbu menjadi mneyusut dan menyatu. Kemudian anda bisa memanaskan panggangan lalu bakarlah ikan tersebut sembari diolesi bumbu. Setelah dipastikan matang, maka resep ikan bakar padang pun siap untuk dihidangkan.

  1. Bumbu Ikan Bakar Kecap

Bumbu ikan bakar ini adalah salah satu resep yang banyak digunakan untuk membuat ikan bakar yang terbilang cukup simpel. Menu masakan sederhana ini biasanya didominasi dengan rasa yang cenderung asam dan manis. untuk menghidangkannya, anda bisa menyajikan menu ikan bakar ini dengan sambal kecap dan irisan jeruk nipis agar menambah rasa segar pada menu ikan bakar ini.

Bahan yang digunakan pun cukup mudah, yakni hanya meliputi ikan dengan jenis apa saja. Kemudian, kecap manis, jeruk nipis, asam jawa dan minyak goreng. Setelah itu anda perlu untuk menghaluskan bumbu seperti bawang merah, bawang putih, jahe, cabai merah besar, ketumbar dan garam secukupnya. Untuk membuatnya pun cukup mudah, anda bisa membersihkan sisiknya terlebih dahulu dan mengucurinya dengan jeruk nipis agar tidak bau amis.

Selanutnya anda bisa menumis bumbu yang telah dihaluskan dan kemudian tambahkan asam jawa dan kecap manis. Terakhir, anda pun bisa memanaskan panggangan dan bakar ikan sembari dioles bumbu hingga matang. Setelah itu, barulah anda bisa menyajikan menu resep ikan bakar ini dengan bahan pelengkap lainnya seperti sambal, lalapan dan timun untuk penambah selera anda.

Tak hanya itu, nasi hangat yang masih mengepul juga cocok untuk anda santap bersama ikan bakar ini. Tentunya, hal ini akan membuat makan anda menjadi lebih lahap. Selain rasanya yang enak, ikan bakar juga memiliki kandungan vitamin dan omega 3 yang sangat baik untuk tubuh. Sehingga dengan mengonsumsi ikan, anda pun juga mendapatkan zat-zat bergizi yang dibutuhkan.